Berikut ini adalah kumpulan soal mengenai Bilangan Asli (Bilangan Bulat Positif). Jika ingin bertanya soal, silahkan gabung ke grup Telegram, Signal, Discord, atau WhatsApp.
Misalkan k, m, n adalah bilangan asli dengan {\dfrac1k+\dfrac1m+\dfrac1n\lt1}. Tentukan nilai maksimal dari {\dfrac1k+\dfrac1m+\dfrac1n}.
Agar mencapai nilai maksimum, kita pilih nilai k dan m sekecil mungkin. Kita ambil k=2 jadi m\gt2 atau m=3. \begin{aligned}
\dfrac12+\dfrac13+\dfrac1n&\lt1\\
\dfrac1n&\lt\dfrac16
\end{aligned} n=7
\dfrac12+\dfrac13+\dfrac17=\dfrac{41}{42}
No.
Jika bilangan 2014 dinyatakan sebagai jumlah dari bilangan-bilangan asli berurutan, maka bilangan asli terbesar yang mungkin adalah ....
\begin{aligned}
a+(a+1)+(a+2)+\cdots+(a+n-1)&=2014\\
\dfrac{n}2(2a+n-1)&=2014
\end{aligned}
Jika n bilangan genap, misal n=2k \begin{aligned}
k(2a+2k-1)&=2014\\
k(2(a+k)-1)&=2014
\end{aligned}
{2014=1\cdot2014=2\cdot1007=19\cdot106=38\cdot53}
Pilih nilai k yang bukan ganjil.
Jika k=106, maka 2(a+k)-1=19 atau a=-96 (tidak mungkin).
Jika k=38, maka 2(a+k)-1=53 atau a=-11 (tidak mungkin).
Jika k=2, maka 2(a+k)-1=1007 atau a=502. n=4. Bilangan terbesarnya 502+4-1=505.
Jika n bilangan ganjil, misal n=2k-1 \begin{aligned}
\dfrac{2k-1}2(2a+2k-1-1)&=2014\\
(2k-1)(a+k-1)&=2014
\end{aligned}
Jika 2k-1=1007 atau k=504, maka a+k-1=2 atau a=-501 (tidak mungkin).
Jika 2k-1=19 atau k=10, maka a+k-1=106 atau a=97. n=20. Bilangan terbesarnya 97+20-1=116.
Jika 2k-1=53 atau k=27, maka a+k-1=38 atau a=12. n=54. Bilangan terbesarnya 12+54-1=65.
No.
Diberikan bilangan bulat positif dua digit. Jika bilangan tersebut dibalik urutannya,maka diperoleh bilangan lain yang nilainya 7 kali dari jumlah digit penyusun bilangan awal. Diketahui bahwa selisih atar bilangan awal dan bilangan seetelah dibalik adalah 18. Bilangan yang dimaksud adalah ....
12
24
36
48
50
Misal bilangan bulatnya adalah ab yang artinya 10a+b. Jika dibalik menjadi 10b+a. \begin{aligned}
10b+a&=7(a+b)\\
10b+a&=7a+7b\\
3b&=6a\\
b&=2a
\end{aligned}
Jika bilangan 2019 dapat dinyatakan sebagai jumlah dari n bilangan asli berurutan, maka nilai n terbesar yang mungkin adalah
3
6
9
12
15
Misal bilangan terkecilnya adalah a \begin{aligned}
a+a+1+a+2+\cdots+a+n-1&=2019\\
\dfrac{n}2(a+a+n-1)&=2019\\[8pt]
\dfrac{n}2(2a+n-1)&=2019
\end{aligned}
Jika n genap, maka n=2k dengan k bilangan asli
\begin{aligned}
\dfrac{2k}2(2a+2k-1)&=2019\\[8pt]
k(2(a+k)-1)&=2019
\end{aligned}
Jadi, k dan harus merupakan faktor dari 2019
Jika k=2019, maka \begin{aligned}
2(a+1)-1&=1\\
a&=0\ &\color{red}{(TM)}
\end{aligned}
Jika k=673, maka \begin{aligned}
2(a+673)-1&=3\\
a&=-...\ &\color{red}{(TM)}
\end{aligned}
Jika k=3, maka \begin{aligned}
2(a+3)-1&=673\\
a&=334\ &\color{red}{BISA}
\end{aligned} n=2k=6
Jika n Ganjil, maka n=2k-1 dengan k bilangan asli
\begin{aligned}
\dfrac{2k-1}2(2a+2k-1-1)&=2019\\[8pt]
\dfrac{2k-1}2(2a+2k-2)&=2019\\[8pt]
(2k-1)(a+k-1)&=2019
\end{aligned}
Jadi, 2k-1=n dan a+k-1 harus merupakan faktor dari 2019
Jika n=2019, maka k=1010 \begin{aligned}
a+1010-1&=1\\
a&=-...\ &\color{red}{(TM)}
\end{aligned}
Jika n=673, maka k=337 \begin{aligned}
2a+337-1&=3\\
a&=-...\ &\color{red}{(TM)}
\end{aligned}
No.
3 orang A, B, dan C pinjam-meminjam kelereng. Pada awalnya ketiga orang tersebut memiliki sejumlah kelereng tertentu dan selama pinjam meminjam mereka tidak melakukan penambahan kelereng selain melalui pinjam meminjam di antara ketiga orang tersebut. Pada suatu hari, A meminjami sejumlah kelereng kepada B dan C sehingga jumlah kelereng B dan C masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Hari berikutnya B meminjami sejumlah kelereng A dan C sehingga jumlah kelereng A dan C masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Hari terakhir C meminjami sejumlah kelereng kepada A dan B sehingga jumlah kelereng A dan B masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Setelah dihitung akhirnya masing-masing memiliki 16 kelereng. Banyak kelereng A mula-mula adalah
Pada hari terakhir, C meminjami sejumlah kelereng kepada A dan B sehingga jumlah kelereng A dan B masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Jadi, sebelum C memberi pinjaman, A dan B mempunyai kelereng sebanyak: \dfrac{16}2=8
dan C mempunyai kelereng sebanyak: 16+8+8=32
Pada hari kedua, B meminjami sejumlah kelereng A dan C sehingga jumlah kelereng A dan C masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Sebelum B memberi pinjaman, A mempunyai kelereng sebanyak: \dfrac82=4
C mempunyai kelereng sebanyak: \dfrac{32}2=16
dan B mempunyai kelereng sebanyak: 8+4+16=28
Pada hari pertama, A meminjami sejumlah kelereng kepada B dan C sehingga jumlah kelereng B dan C masing-masing menjadi 2 kali lipat jumlah kelereng sebelumnya. Sebelum A memberi pinjaman, B mempunyai kelereng sebanyak: \dfrac{28}2=14
C mempunyai kelereng sebanyak: \dfrac{16}2=8
dan A mempunyai kelereng sebanyak: 4+14+8=26
No.
Diberikan dua bilangan asli m dan n sehingga {mn + 2m} habis membagi {mn +m+n + 1}. Tentukan jumlah semua kemungkinan nilai dari {|m- n|}.
\(\eqalign{
(mn+2m)\ &|\ (mn +m+n + 1)\\
m(n+2)\ &|\ (m+1)(n+1)
}\) m\nmid (m+1) sehingga m\ \mid\ (n+1), atau {n+1=mk}
(n+2)\nmid (n+1) sehingga (n+2)\ \mid\ (m+1)
\(\eqalign{
(n+2)\ &\mid\ (m+1)\\
(mk+1)\ &\mid\ (m+1)
}\)
Nilai k yang memenuhi hanya k=1.
\(\eqalign{
n+1&=m\\
m-n&=\boxed{\boxed{1}}
}\)
No.
Tentukan bilangan asli terkecil n \gt 1 sehingga berlaku sifat berikut: Pada papan persegi berukuran n\times n, kita dapat menaruh n buah ratu yang tidak saling
menyerang satu sama lain.
No.
Sebuah bilangan asli n terdiri dari 7 digit berbeda dan habis dibagi oleh masing-masing digitnya. Tentukan ketiga digit yang tidak termasuk ke dalam digit dari n.
Kita ambil 6 digit pertama: 1, 2, 3, 4, 5, 6
Semua bilangan habis dibagi 1.
Agar bisa dibagi 2, maka digit ke-7 adalah genap, kita pilih 2.
Jika n habis dibagi 5, maka digit terakhinya adalah 5 dan bukan bilangan genap. Jadi tidak ada digit 5 di n
Agar bisa dibagi 4, maka digit ke-6 adalah 1.
Agar bisa dibagi 3, maka jumlah digitnya bisa dibagi 3. 1+2+3+4+6+8=24
Agar bisa dibagi 8, maka 3 digit terakhir harus bisa dibagi 8, misalnya 312.
Maka satu digit lagi harus habis dibagi 3, yaitu 9.
Tiga digit yang tidak termasuk adalah 0, 5, dan 7.
No.
Diberikan tiga bilangan bulat positif sedemikian sehingga selis1h dari setiap bilangan tidak lebih dari 6. Jiko perkahon ketiga bilongan tersebut adalah 2808 maka bilangan terkecil dori ketiga bilangan tersebut adalah ....
9
10
11
12
13
2808=2^3\cdot3^3\cdot13
Kita cari 3 faktor dari 2808 yang selisihnya tidak lebih dari 6. (Kita gunakan cara coba-coba alias kuli)
Didapat 12, 13, dan 18
No.
Diberikan bilangan bulat positif empat angka A don B sedemikian sehingga {A \times B=16^5+2^{10}}. Hasil dori {A + B=} ....
2045
2046
2047
2048
2049
\begin{aligned}
A \times B&=16^5+2^{10}\\
&=\left(2^4\right)^5+2^{10}\\
&=2^{20}+2^{10}\\
&=2^{10}\left(2^{10}+1\right)\\
&=1024(1025)
\end{aligned}
0 Komentar
Silahkan berkomentar dengan santun di sini. Anda juga boleh bertanya soal matematika atau mengoreksi jawaban di atas